Garuda Peneleh Batch IV – Sekolah Kepemimpinan Berbasis Nusantara

Penyebaran pengetahuan kebangsaan dan Nusantara terus berlanjut. Tepatnya pada 26-28 Januari 2023, Aktivis Peneleh menutup bulan Januari dengan melaksanakan kaderisasi untuk anak-anak remaja. Yaitu terselenggaranya Sekolah Garuda Peneleh dengan mengusung tema “Membangun Jiwa Pemimpin yang Berkarakter untuk Generasi Bangsa”.

Sekolah Garuda Peneleh sendiri sudah diselenggerakan sebanyak empat kali. Pelaksanaan kali ini Aktivis Peneleh bekerjasama dengan SMA Islam Bani Hasyim, Malang. Agenda ini banyak diikuti dari santri Bani Hasyim yang terdiri dari sembilan peserta berangkat dari santri kelas X SMA Islam Bani Hasyim dan empat orang dari SMP Islam Bani Hasyim. Seluruh agenda dilaksanakan di area gedung SMA Islam Bani Hasyim.

Agenda ini dilaksanakan karena mengingat bagaimana masa remaja adalah masa yang rawan dalam menerima ‘faham’ dari luar yang bernuansa negatif. Oleh karenanya, harus dibentengi dari faham-faham negatif sejak dini. hadirnya Sekolah Garuda ini tak lain tujuannya adalah untuk membentuk pondasi benteng tersebut. Wawasan religiusitas, kebangsaan, dan kebudayaan, ditanamkan dalam setiap materi selama acara ini berlangsung.

Pembentukan karakter pada para peserta juga dilakukan lewat praktek-praktek yang mencerminkan keteladanan. Jiwa kepemimpinan diasah selama tiga hari. Sehingga kedepannya diharapkan mentalitas kepemimpinan terbentuk dalam lahir-batin peserta. Pengajaran yang dilaksanakan Sekolah Garuda ini juga tidak hanya berhenti setelah tiga hari saja. Pendampingan akan terus dilaksanakan agar ilmu yang didapatkan benar-benar teraplikasikan dan membentuk karakter peserta di kehidupan sehari-hari.

Selama berjalannya agenda peserta, antusiasme peserta sangat bersemangat dalam mengikuti tiap materi dan penugasan. Hasilnya tiga belas peserta dengan resmi menjadi bagian dari Aktivis Peneleh Muda. Kedepannya akan mengikuti berbagai agenda Aktivis Peneleh demi dan untuk kepentingan agama dan bangsa.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *